Dorar Info

Dorar Info


Bentuk Investasi yang Memberikan Untung Besar di Indonesia

Posted: 17 Sep 2014 03:05 PM PDT

Innvestasi yang Menguntungkan - Jika anda mempunyai banyak uang apakah yang hendak anda lakukan? Beberapa orang akan memilih menggunakan uangnya untuk membeli beragam barang. Ada baiknya anda menggunakan sebagian uang anda untuk investasi. Saat ini anda harus mengetahui bahwa ada tiga buah investasi yang Memberikan keuntungan Besar di Indonesia yang bisa anda coba. Anda bisa memilih salah satu yang paling sesuai dengan keinginan atau minat anda.

Pertama, investasi untung besar di Indonesia yang pertama adalah investasi dalam bidang bisnis. Bisnis adalah solusi utama untuk menggunakan uang anda. Anda juga bisa memulai dengan cara yang sangat mudah. Saat ini sudah tersedia jenis bisnis online maupun offline yang bisa anda pilih sesuai dengan keinginan anda. Ketika anda bisa fokus dan serius dalam bisnis ini maka keuntungan akan anda dapatkan secara berlipat ganda.

Kedua, anda bisa memilih berinvestasi dalam bidang properti atau tanah. Banyak orang yang akhirnya memilih bentuk investasi kedua ini karena harga properti dan tanah memang selalu naik dari tahun ke tahun. Anda akan mendapatkan keuntungan setidaknya setelah 1 sampai dengan 5 tahun mendatang dari investasi ini,

Ketiga, bentuk investasi untung besar di Indonesia yang sangat direkomendasikan untuk anda adalah investasi emas. Ini adalah salah satu investasi yang sangat menggiurkan bagi anda dan ada banyak bentuk emas yang bisa anda pilih.

Cara Mengelola Keuangan saat Gaji Naik

Posted: 17 Sep 2014 03:01 PM PDT

Cara Mengelola / Mengatur Keuangan saat Gaji Naik - Untuk menjadi seorang professional yang cerdas, sudah seharusnya anda cermat dalam mengelola #keuangan anda. Anda harus benar- benar memanfaat uang tersebut untuk hal yang bermanfaat dibandingkan memenuhi gaya hidup glamor yang tidak akan pernah ada habisnya.

Bagi anda yang sedang diuntungkan dengan gaji naik, ini kesempatan anda untuk berbuat banyak dalam kaitannya mengelola keuangan untuk hari ini dan masa depan yang cerah.

Sebagai seorang professional sudah sewajarnya anda tidak mudah tergiur dengan jumlah nominal gaji yang meningkat. Anda begitu beruntung karena kesempatan berinvestasi dan memenuhi target yang anda prioritaskan akan segera terlaksana.

Berikut ini cara mengelola keuangan ketika gaji anda naik. Ketika gaji naik, anda perlu mengingat- ingat kembali apakah mempunyai tanggungan hutang atau tidak. Jika ada, gunakan tambahan gaji tersebut untuk membayar tagihan hutang tersebut.

Dengan begitu anda tidak perlu untuk menunda pembayaran dengan bungan yang nantinya akan jatuh lebih tinggi pula. Menurut financial advisor, Eko Endarto mengatakan bahwa akan sia- sia untuk menabung jika masih ada tanggungan hutang

Apabila anda tidak mempunyai hutang, gaji naik tersebut bisa anda manfaatkan untuk membeli dan menambah asset. Anda bisa menggunakan uang tersebut untuk membeli emas atau mencicil tanah. Aset tersebut akan sangat bermanfaat untuk masa depan anda.

Dengan memiliki emas atau bidang tanah sama saja anda berinvestasi masa depan, karena nilai jual asset tersebut akan terus bertambah dan meningkat.

Komentar:

Posting Komentar

 
© 2009 | Desire | Por Templates para Você