Dorar Info

Dorar Info


Tips Menghindari Keuangan yang Cenderung Boros

Posted: 20 Sep 2014 04:44 PM PDT

Manajemen keuangan - Tips Menghindari Keuangan yang Cenderung Boros - Uang memang sangat diperlukan bagi kita semua. Dengan menggunakan #uang, maka kita akan dengan mudah mendapatkan apa saja yang kita inginkan.

Kita dengan mudah menginvestasikan uang kita dalam beragam bentuk investasi. Sayangnya banyak orang yang tidak bisa menikmati uangnya setiap bulan bahkan mereka tidak bisa menabung. Mereka banyak menggunakan uangnya untuk hal yang tidak penting dan cenderung boros. Lalu apa yang harus kita lakukan agar kita bisa menghindari keuangan yang cenderung boros? Berikut ini ada beberapa tips yang bisa anda lakukan.

Jika anda mempunyai keadaan keuangan yang tidak stabil dan ingin sekali menghindari keuangan yang cenderung boros, hal pertama yang anda harus lakukan adalah membuat dua buah rekening yang berbeda. Rekening ini anda bisa gunakan untuk menerima gaji dan rekening yang satunya lagi adalah untuk tabungan anda. Anda tidak boleh menggunakan uang tabungan di rekening kedua jika tidak dalam keadaan mendesak. Jika perlu anda bisa menitipkan kartu ATM pada orang yang anda percayai agar anda tak mengambil uang dalam rekening tersebut.

Cara kedua adalah dengan membuat anggaran bulanan. Anggaran bulanan ini akan membuat anda tahu hal-hal apa sajakah yang harus anda prioritaskan dan hal apa saja yang bisa anda tunda. Anda juga bisa menggunakan uang anda untuk hal yang sifatnya tidak konsumtif namun yang sifatnya investasi. Dengan melakukan ketiga hal tersebut anda akan bisa menghindari keuangan yang cenderung boros

Tips Cara Mudah Mengatur Keuangan Pasca Menikah

Posted: 20 Sep 2014 04:39 PM PDT

Tips Cara Mengatur Keuangan Pasca Menikah - Anda yang baru saja menikah tentu saja akan menjalani kehidupan yang baru dan banyak hal baru yang harus anda atur kembali. Bila sebelumnya anda hidup sendiri dan mengatur #keuangan anda untuk kepentingan anda sendiri maka setelah menikah kondisi keuangan anda akan cenderung berbeda.

Anda harus tahu bagaimana cara mengatur keuangan pasca menikah sehingga keuangan anda tetap dapat stabil. Apa saja yang harus anda lakukan untuk mengatur keuangan setelah anda menikah?

Pertama anda harus mulai menabung. Biasanya anda telah menghabiskan banyak uang untuk pernikahan dan ada baiknya anda dan pasangan mulai lagi mengisi rekening tabungan. Anda juga sebaiknya mulai memikirkan dana darurat yang bisa digunakan kapan saja anda membutuhkannya.

Cara mengatur keuangan pasca menikah yang kedua adalah dengan menyatukan rekening tabungan anda dan suami anda. Setelah menikah tidak ada lagi uang pribadi milik salah satu dari anda. Anda hanya mempunyai dana yang akan digunakan bersama-sama untuk kepentingan keluarga juga. Anda harus membuat satu rekening baru atau menggunakan salah satu rekening anda atau suami saja.

Ketiga, bagi anda yang mempunyai hutang sebelum menikah dan masih membebani anda, ini saatnya anda memikirkan bagaimana melunasi hutang anda dalam tempo yang cepat. Anda bisa membicarakan dengan pasangan anda dan menutup hutang tersebut sebelum hutang bertambah besar. Cara mengatur keuangan pasca menikah tersebut bisa anda coba sekarang.

Komentar:

Posting Komentar

 
© 2009 | Desire | Por Templates para Você